Tanaman besar, tumbuh didaerah beriklim panas - dingin pada ketinggian sekitar 1200 meter di atas permukaan laut di dataran rendah. Tumbuh secara epifit pada pepohonan besar atau secara litofit pada tebing dan batuan kapur yang diselimuti oleh humus. Penyebaran Vietnam, Kamboja, Kalimantan (termasuk Malaysia), Sumatera, Sulawesi dan Filipina.
Pseudobulbs kerucut-bulat telur diselimuti oleh 5 - 7 helai daun yang tebal, berdaging, lanset menyempit, bulat dan berhadapan tidak rata.
Perbungaan muncul dari dasar pseudobulb, panjang 60-150 cm, ramping, terjumbai, terbuka, sarung bunga basal dan bunga berukuran 6 cm dan serta berbau harum.
Synonyms
Cymbidium pendulum var brevilabre Lindl. 1842;Cymbidium tricolor Miq. 1864;Cymbidium wallichii Lindl. 1833
Kegunaan
Di Kalimantan masyarakat biasanya menanam anggrek ini untuk mengusir roh jahat. Akar yang di kunyah juga dipakai untuk menyembuhkan gajah yang sedang sakit.
Budidaya
Tanaman baik ditempatkan pada tempat hangat dan sedikit ternaungi. Sebaiknya penyiraman tidak terlalu sering, lakukan penyiraman bila media dirasa terlalu kering.
Referensi
orchid unibas
Cymbidium finlaysonianum Wall. ex Lindl. 1833 - IOSPE PHOTOS
Cymbidium finlaysonianum - Orchids Wiki
Teo, Chris K.H., 2001, Native Orchids of Penisular Malaysia.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Bulbophyllum pulanense Yudistira, Kurniawan & Mustaqim, 2022
Section Beccariana Distribution: Merupakan anggrek endemik dari Propinsi Kalimantan Barat, Kabupaten Kapuas Hulu. Ecology: Hutan dataran r...
-
Bunga Anggrek terestrial. Penyebarannya luas, dapat ditemukan di Thailand, Laos, Cambodia, Vietnam, Malaysia, Indonesia, New Guinea da...
-
Family : Orchidaceae ; Subfamily : Epidendroideae ; Genus : Phalaenopsis ; Subgenus : Polychilos [2] ; Species : P. bellina Anggre...
-
Anggrek buntut tikus adalah salah satu contoh kekayaan alam pulau kalimantan. Anggrek endemik kalimantan ini merupakan anggrek dari genus P...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.